Segala kehidupan didunia fana ini
Semua kematian dialam semesta ini
Segala kehancuran dibumi ini
Adalah suatu perjalanan hidup
Perjalanan yang panjang sekali
Dengan jalan yang selalu berliku
Tak semuanya akan berjalan mulus dan lurus
Kadang ada lubang dan tanjakan hidup
Hidup penuh dengan panorama sandiwara
Kadang kita berperankan duka
Juga kita bisa berperankan suka
Tapi kita juga bisa berpura – pura
Karna semua telah diatur-Nya
Kadang ku bertanya dalam hati
Apakah kita ini boneka
Apakah kita ini robot
Yang selalu diatur-Nya
Yang selalu menuruti-Nya
Semua kehendak-Nya
Sesuka hati sendiri
Ku bertanya lagi dalam hati
Memang pantas, karna dia pencipta kita
Karna dia telah menggariskannya
Untuk cobaan memasuki kehidupan yang lain
Kehidupan yang jauh lebih sempurna
Suatu kehidupan yang lebih baik
Yang lebih banyak kehidupan
Baik bagi umat-Nya yang setia
Umat yang patuh kepada-Nya
Umat yang selalu menyembah-Nya
Dan bertaqwa kepada-Nya
Yang selalu dengarkan hadis-Nya
Tapi aku tak tau kehidupan seperti apakah
Yang telah dia tentukan diatas sana
Kehidupan yang seperti nirwanakah
Atau seperti di surga
Semua manusia tak akan pernah bisa tau
Aku, kamu dan semua penduduk dijagad raya ini
Tak akan bisa tau yang di susun-Nya
Dia yang mengatur kehidupan semua manusia
@ And-ree Celezska
Diposting oleh
PUSTAKA JIWA
0 komentar:
Posting Komentar